Menyisihkan waktu untuk membacakan cerita kepada anak secara rutin dan terus menerus akan berdampak baik untuk anak. Hal ini juga dapat dilakukan oleh seorang guru untuk memberikan tambahan literasi kepada siswa. Apakah kalian tahu apa itu membaca dengan metode read aloud?
Read aloud biasa disebut metode membaca (cerita) dengan nyaring dan bersuara. Metode Read aloud sangat cocok untuk anak usia TK-SD. Beberapa hal yang perlu dipersiapkan untuk mempraktekkan metode read aload diantaranya :
Pilih buku bacaan yang sesuai
Bacalah isi buku yang akan digunakan, dan pahami isinya terlebih dahulu
Berilah tanda pada poin-poin yang menarik untuk dibahas
Selama membacakan nyaring/read aloud, lakukanlah hal berikut : 1) mulailah dengan menunjukkan sampul dan membacakan identitas buku (judul, penulis, dan illustrator). 2) bacakan dengan intonasi, artikulasi, dan suara yang jelas, 3) Kelola interaksi dengan siswa : postur saat membaca, gestur, dan dialog/tanya jawab.
Dalam mempraktekkan metode read aloud ini, seorang guru juga harus menyesuaikan isi bacaan dengan usia siswa. Ada perjenjangan buku yang perlu diketahui :
A : pembaca dini (0-7 tahun)
B1 : Pembaca awal (6-8 tahun)
B2 : Pembaca awal (7-9 tahun)
B3 : Pembaca awal (8-10 tahun)
C : Pembaca semenjana (10-12 tahun)
D : Pembaca madya (13-15 tahun)
E : Pembaca mahir (>16)
Yuk mulai sekarang tingkatkan kesadaran literasi dengan membaca sesuai dengan buku bacaan yang sesuai dengan masing-masing jenjang! (@Umy)
Beri Komentar